Writen by
Info Pasti
9 years ago
-
0
Comments
Situs Judi Poker - Tak ada kata terlambat untuk belajar, pepatah ini sepertinya tepat ditujukan bagi Cecilia 'Dolly' Mischel Boarman. Nenek 102 tahun ini secara resmi menerima gelar sarjana setelah kuliah di Universitas Brescia, Kentucky, Amerika Serikat.
Nenek Dolly mulai kuliah di universitas tersebut sejak 1957, kala itu usianya masih 40 tahun. Dia sempat meninggalkan kuliahnya beberapa waktu sebelum menyelesaikan studinya tersebut. Hal ini yang membuat dia kuliah hingga 60 tahun lamanya.
Dilansir dari Metro,Dolly menjadi mahasiswa tertua di universitas itu. Dia juga memperoleh gelar kehormatan Associate of Arts Honoris Casua, yang membuat dia sedikit tak percaya.
"Saya merasa bangga pada diri saya sendiri, karena akhirnya mendapat gelar sarjana, setelah semua yang terjadi selama ini," kata dia.
Awal mula dia akhirnya berhasil adalah mendapat gelar sarjana ini ketika Wakil Presiden Institutional Advancement Tracy Naylor memanggil anak Nenek Dolly dan berkata ibunya masih terdaftar di Universitas Brescia. Meski demikian, Naylor mengatakan Dolly masih memiliki beberapa kelas yang harus diselesaikan.
Mengetahui hal itu Jovita, anak Nenek Dolly mengatakan akan membantu ibunya menyelesaikan studi.
"Saya mengatakan akan menemani ibu saya mengambil kelas yang tersisa," ucap perempuan yang tinggal di wilayah Prescott, Arizona.
Nenek Dolly senang kuliahnya bisa selesai. Dia pun dikejutkan dengan gelar sarjana yang akhirnya diraih.
"Kami akan menceritakan kisah ini kepada siapapun. Sangat senang jika melihat orang berhasil meraih yang mereka impikan, seperti yang dialami ibu saya," pungkas Jovita.
Tidak ada komentar
Posting Komentar